Bibit Durian bawor banyumas kini menjadi rebutan para pencinta buah yang ada di Indonesia bahkan sampai ke mancanegara. Jika berbicara durian asli Banyumas maka tak salah lagi jika kita langsung tertuju pada salah satu durian dengan nama Bawor. Durian bawor menjadi durian yang populer dan dicintai oleh para penikmat buah durian. Memiliki rasa yang manis legit dan pahit semakin membuat durian ini mampu bersaing dengan durian-durian import. Apalagi belakangan menjadi trend tersendiri dalam dunia bisnis karena pencarian bibit durian bawor banyumas yang terkenal ini semakin menjadi rebutan. Buah durian yang mendapat gelar king of the fruits ini kepopuleran makin melejit karena semakin banyak pecintanya.
Durian Bawor Banyumas Selalu Habis Terjual
Bibit Durian Bawor menjadi andalan Banyumas untuk dibudidayakan. Dukungan untuk keberadaan durian ini menjadi cara strategis untuk menjadikan nama durian bawor semakin meroket. Tak salah jika kiranya kisaran 5 tahun terakhir ini seringkali diadakan pameran buah durian yang diadakan oleh Pemerintah Daerah maupun pihak swasta di Kabupaten Banyumas. Dalam berbagai pameran tersebut durian bawor tampil tidak hanya dalam bentuk buah yang siap saji untuk dinikmati. Namun juga menyediakan bibit durian bawor banyumas ini untuk dijual ke khalayak masyarakat.
Menjadi satu kebanggaan yang luar biasa dalam setiap pameran maupun festival durian. Buah durian maupun bibit durian yang berasal dari banyumas ini selalu ludes terjual. Seperti pada saat festival durian pada bulan November tahun 2017 di Alun-alun Banyumas.
Tak hanya pameran lokal, pada saat Bazar yang diadakan oleh Persatuan Wanita Kementerian Luar Negeri (Perwakilan) Jakarta. Seperti telah diberitakan oleh Kumparan.com, buah Durian ini langsung diserbu oleh pengunjung. Mereka merasa penasaran untuk mencicipi kelezatan durian Bawor atau yang terkenal juga dengan nama Bhineka Bawor. Padahal, bazar yang diselenggarakan 30 November 2019 di Jakarta ini hanya diadakan selama satu hari. Bazar durian tersebut berlangsung mulai dari pukul 09.00-17.00 WIB saja. Namun pada saat jam 10.30 WIB ternyata durian bawor sebanyak empat peti telah habis terjual. Padahal Durian bawor dibanderol seharga Rp 150 ribu per kilogram rata-rata berat perbuah adalah tiga kilogram.
Baca Juga: Ciri Durian Bawor Banyumas yang Makin Terkenal
Sentra Bibit Durian Bawor Banyumas
Alasmalang nama sebuah desa yang sedang naik daun sebagai salah satu sentra bibit durian di Indonesia. Desa Alasmalang yang berada di Kecamatan Kemranjen Kabupaten Banyumas Jawa Tengah sebagai sentra bibit durian unggul sedang tersohor. Ada satu jenis yang begitu identik dengan desa ini, durian Bawor Banyumas.
Durian Bawor adalah merek dagang yang menandakan bahwa jenis durian ini berasal dari Banyumas. Durian bawor juga disebut-sebut sebagai penantang durian montong. Banyumas memang diidentikkan dengan salah satu lakon pewayangan, Bawor, yang bersifat blakasuta, apa adanya atau suka berterus terang. Bawor sejatinya adalah perlambang daya tumbuh yang cepat, pohon yang gagah dan buah durian berukuran jumbo. Lantaran keistimewaannya ini, tak aneh jika pohonnya membutuhkan nutrisi lebih banyak dari pohon biasa.
Jika Anda berkesempatan mendatangi sentra bibit dan buah durian di Banyumas di Alasmalang. Maka bisa disaksikan setiap hari disepanjang jalan alasmalang kemranjen banyak penjual berjejer menyajikan buah durian bawor dan durian jenis lainnya. Demikian juga nampak terlihat jutaan bibit durian di lahan-lahan pembibitan durian sepanjang jalan. Didepan rumah-rumah penduduk pun nampak tersaji bibit durian yang telah siap dijual. Maka, jangan heran jika setiap hari terjadi transaksi antara petani dan pembeli bibit durian banyumas ini.
Baca Juga: Tips Tanam Durian Bawor
Program Satu KK Satu Pohon Durian Bawor Banyumas
Informasi menarik datang dari Desa Langgongsari Kecamatan Cilongok Kabupaten Banyumas Jawa Tengah. Cerita ini kami tulis sebagai inspirasi bahwa durian bawor bisa menjadi salah satu bagian aset masa depan setiap orang maupun kelompok masyarakat. Apalagi Jika Anda tertarik untuk membudidayakan pohon durian bawor ini sendiri. Maka Anda lah sendiri yang kelak akan memetik hasilnya. Segera bertanam durian sekarang juga. Jika tidak sekarang, kapan lagi Anda akan bisa melakukan panen pundi-pundi rupiah dari pohon durian bawor ini ?
Seperti telah diberitakan pada 28 Januari 2019 di salah satu halaman cendananews.com. Bahwa pada tahun 2016 Kepala Desa Langgongsari Kecamatan Cilongok Kabupaten Banyumas mencetuskan satu gagasan. Bapak Rasim Kepala Desa Langgongsai memiliki ide brilian adalah program satu Kepala Keluarga (KK) satu pohon durian. Dari total KK sejumlah 2500 warga namun yang memiliki lahan siap menanam pohon durian ada 2300. Bibit Durian yang dibagikan memiliki ketinggian 1 hingga 2 meter adalah Bibit Durian Bawor yang berasal dari Alasmalang Kemranjen. pada saat itu pembelian bibit sejumlah 2300 dilakukan dalam 2 tahap yaitu 2016 dan 2017.
Keberhasilan Budidaya Durian Bawor
Setelah pohon durian berbuah, warga bebas memanfaatkan buah durian tersebut. Ada yang memilih menjual per biji sendiri, ada juga yang dijual ke Badan usaha Milik Desa (BUMDes) atau menjual ke tukang tebas. Namun ada juga sebagian buah untuk dikonsumsi sendiri. Bibit durian sejumlah 2300 batang tersebut menjadikan pekarangan warga berubah menjadi lahan yang produktif. setelah 2 tahun berjalan (2019) maka warga mulai memetik hasilnya. Terbukti pada saat itu satu pohon durian warga ada yang ditawar 4 – 5 juta dengan buah durian sebanyak 46 biji. Kisaran Harga tersebut didapatkan dari penawaran tukang tebas keliling.
Perjuangan Rasim untuk mewujudkan program tersebut ternyata tidak semudah membalik telapak tangan. Saat itu Rasim harus beradu argumentasi dengan pihak kecamatan yang meminta agar program tersebut dihentikan. Menjadi alasan bahwa Alokasi Dana Desa lebih baik digunakan untuk hal lainnya. Namun setelah dilakukan pengkajian lebih mendalam. Ternyata menggunakan dana desa untuk pengadaan bibit durian untuk warga tidak bertentangan dengan aturan yang berlaku.
Keberanian Desa Langgongsari, Cilongok Kabupaten Banyumas menerapkan program satu rumah satu pohon durian patut mendapatkan acungan jempol. Atas prestasi tersebut, apresiasi dari berbagai pihak datang kepada Rasim. Termasuk salah satunya, Rasim di undang oleh Bupati Banjarnegara. Kehadirannya khusus untuk memaparkan program satu rumah satu pohon durian. Menurutnya di Banjarnegara akan menerapkan satu rumah menanam tiga pohon durian.
Setelah sekian tahun berjalan, ribuan pohon durian bawor Banyumas dari Alasmalang Kemranjen sudah tertanam di Desa Langgongsari. Bahkan dipinggir-pinggir jalan juga dapat dijumpai pohon durian dengan buahnya yang bergelantungan. Alhasil, Ekonomi warga terangkat dan desa pun lebih hijau.
Baca Juga : Budidaya Durian Bawor banyumas
Permintaan Bibit Durian Banyumas Meningkat
Permintaan bibit durian unggul lokal khas Banyumas di sentra bibit durian melonjak sangat tinggi. Permintaan Bibit Durian dari Desa Alasmalang Kecamatan Kemranjen Banyumas Jawa Tengah pada musim penghujan sangat tinggi. Seperti yang disampaikan oleh Ketua Kelompok Tani Maju Makmur, Hasan Susanto kepada Gatra.com dalam wawancaranya tanggal 17 Desember 2018. Dia mengatakan dalam sehari, permintaan bibit mencapai puluhan ribu bibit berbagai ukuran, dengan nilai berkisar antara Rp 1 Miliar hingga Rp 2 Miliar per hari. Kata dia, omzet total itu diperoleh dari sekitar 500 pembibit durian di Alasmalang. Durian Bawor yang makin terkenal kenikmatan rasanya, bagi kalangan pecinta durian di unggulkan sebagai pesaing berat durian montong asli Malaysia.
Baca Juga: Durian Bawor Pesaing Montong
Sekilas Durian Bawor Asli Banyumas
Sekilas soal jenis durian ini, kata ‘bawor’ diambil dari ‘batang yang diowor-owor’. Memang, batang akarnya bercabang dan merupakan hasil perpaduan beberapa varietas durian unngulan. Durian bawor tak lepas dari nama Sarno Ahmad Darsono seorang Guru Sekolah Dasar dan Petani Durian Sukses di Alasmalang Kemranjen. Beliau telah menemukan metode untuk mendapatkan bibit durian ungulan yang mampu menyaingi durian import. Hasil kepiawaian beliaulah akhirnya pada tahun 2004 mendapatkan penghargaan dari Presiden Susilo Bambang Yudhoyono. Penghargaan yang mengangkat nama Banyumas dan Alasmalang Kemranjen berupa Satya Lencana Wira Karya dari Presiden sebagai Petani Penangkar Durian Unggul.
Pohon durian bawor memiliki kaki cabang lebih dari satu maka disebut juga berkaki banyak. Durian ini sudah mulai berbuah pada usia tiga tahun. Dalam satu tahunnya, kira-kira bisa tiga kali panen. Berat durian ini biasanya berkisar tiga sampai empat kilo per buah. Namun buah durian bawor juga bisa tumbuh hingga mencapai 12 kg per buah.
Durian Bhineka Bawor dikenal karena memiliki kulit yang tipis, berbiji kecil, berbuah tebal dengan rasa yang nikmat. Rasanya, legit, manis, sekaligus bercampur sedikit pahit. Rasa semu pahit ini, bagi sebagian penikmat durian, adalah puncak cita rasa durian.
Baca Juga: Keunggulan Durian Bawor Banyumas dibanding Durian Lainnya
Cara Memilih Bibit Durian Bawor dari Banyumas
Tahapan Penting pertama kali yang harus anda perhatikan dalam rangka budidaya durian bawor yaitu memilih bibit. Pemilihan Bibit durian bawor harus yang benar-benar berkualitas dan siap tanam.
Agar mendapatkan hasil yang diharapkan, maka faktor pemilihan bibit menjadi faktor terpenting yang harus diperhatikan. Intinya adlah carilah bibit yang berkualitas super dan jelas asal usulnya. Berikut ini beberapa kriteria bibit durian bawor yang baik :
- Agar Cepat berbuah sebaiknya memilih bibit durian hasil okulasi. Pembibitan dengan cara ini akan menghasilkan sifat buah yang sama persis dengan induknya. Hal ini sulit didapatkan bila bibit ditanam dari biji.
- Bibit durian yang berasal dari indukan yang sudah berbuah, produktif (rajin berbuah). Hal ini faktor yang menunjang mendapatkan bibit cepat berbuah dan produktif.
- Pilihlah Bibit durian kondisi sehat dan bebas dari hama penyakit.
- Bibit Cukup umur. Kriterianya adalah bibit telah memiliki cukup akar yang kuat sebelum dipindah ke tanah atau tabulampot.
- Berasal dari Penjual bibit durian terpercaya dan bergaransi. Pertama adalah teliti sebelum membeli. Hati-Hati jangan sampai menjadi korban Promo, sehingga jangan terburu buru membeli bibit Durian murah. Harga yang murah atau miring karena Promo atau diskon tidak menjadi jaminan mendapatkan bibit durian super. Maka pastikan terlebih dulu agar tidak tertipu.
Dari beberapa kriteria yang disebutkan maka dapat disimpulkan bahwa pemilihan Bibit durian bawor yang utama adalah harus berkualitas dan super unggul serta layak siap tanam, dan semua itu bisa didapatkan dari hasil petani pembibit durian bawor yang sudah berpengalaman seperti Pusat Bibit Durian Super yang berlokasi di Alasmalang Kemranjen Banyumas. Order bibit durian bisa dilakukan secara online maupun offline secara mudah. dengan jaminan bibit yang sesuai kriteria di atas tadi. dan tentu harga yang relatif terjangkau dengan garansi mendapatkan ganti bibit jika bibit durian yang diterima rusak atau mati.
Baca Juga: 2 Cara Membuat Bibit Durian Bawor Banyumas
Cara Memperoleh Bibit Durian Asli Banyumas Bawor
Pastikan membeli bibit dari penjual bibit durian bawor banyumas yg terpercaya. Belilah dari Pusat Bibit Durian Banyumas di Kemranjen Desa Alasmalang pasti bibit durian bawor Asli yang Anda dapatkan. Pusat Bibit durian yang telah berpengalaman menghasilkan bibit durian super. Juga berpengalaman sselama ini melakukanpengiriman ke beberapa wilayah di berbagai daerah provinsi di Indonesia. Hubungi saja bibitduriansuper.com jika Anda membutuhkan Bibit Durian Super yang bergaransi siap tanam dan cepat berbuah.
Baca Juga : Jual Bibit Durian Banyumas
ORDER BIBIT DURIAN BAWOR DAN KONSULTASI
Nurul Anam
Desa Alasmalang RT 01 RW 08
Kecamatan Kemranjen – Kabupaten Banyumas, 53194
Jawa Tengah – Indonesia